Skor UTBK UNIMA 2024 yang Diterima Lolos

Marikuliah.com - Pada artikel ini kami akan menyajikan data skor UTBK UNIMA 2024 dan peluang lolosnya di SNBT. Skor UTBK ini didapatkan dari hasil crowdsourcing (data diinput bersama-sama) atau survei dan perhitungan statiska.

Seperti dikutip dari Laman SNPMB, SNBT adalah jalur masuk perguruan tinggi berdasarkan tes. SNBT sesuai dengan namanya, menjadikan skor UTBK sebagai dasar penentu kelolosan.

Selain melihat daya tampung dan peminat SNBT UNIMA kamu juga harus melihat skor UTBK UNIMA pada tahun sebelumnya. Skor UTBK UNIMA berbeda setiap jurusannya, berikut rinciannya.

Tentang Unima

Universitas Negeri Manado atau yang biasa disingkat dengan Unima merupakan sebuah perguruan tinggi negeri yang berada di Tonsaru, Tondano Sel., Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara.

Unima merupakan kampus terbaik di jajaran kampus utara yang bersaing dengan Unsrat. Unima sudah lama dikenak sebagai kampusnya bagi para calon guru. Bukan tampa alasan mengapa kampus ini disebut demikian, karena memang banyak pilihan prodi pendidikan yang terdapat di kampus ini.

Secara histori, Unima berasal dari PTPG (Perguruan Tinggi Pendidikan Guru) Tondano. Dalam perkembangannya PTPG Tondano bertransformasi menjadi FKIP UNHAS. Setelah mengalami perjalanan yang cukup panjang, akhirnya kampus ini resmi menjadi Unima berdasarkan Keppres RI Nomor 127 Tahun 2000.

Salah satu keunggulan yang dimiliki Unima adalah biaya pendidikannya yang terjangkau. UKT Unima relatif murah dibandingkan rata-rata kampus negeri pada umumnya. Selain itu di Unima ada sejumlah beasiswa yang dapat kamu perjuangkan.

Selain itu kuota penerimaan di Unima terbilang tinggi, karena memang banyak pilihan prodi yang dapat kamu pilih. Dengan begitu peluang kamu kuliah di kampus negeri menjadi tinggi jika memilih Unima.

skor utbk unima

SKOR UTBK UNIMA 2024

Berikut kami sajikan data skor UTBK UNIMA yang diterima SNBT. Dengan melihat skor UTBK UNIMA tahun lalu, diharapkan akan membantu kamu untuk mengukur peluang kamu lolos SNBT tahun 2024:

NAMA JENJANG Skor UTBK
MANAJEMEN PEMASARAN D3 542,10
TEKNIK LISTRIK D3 537,27
TEKNIK SIPIL D3 568,68
TEKNOLOGI KAYU D3 533,04
AKUNTANSI S1 664,25
ARSITEKTUR S1 628,63
BAH & SASTRA INGGRIS S1 630,45
BIMBINGAN KONSELING S1 650,38
ILMU ADM NEGARA S1 655,07
ILMU BIOLOGI S1 601,20
ILMU EKONOMI S1 635,40
ILMU FISIKA S1 552,78
ILMU GEOGRAFI S1 589,26
ILMU HUKUM S1 663,67
ILMU KEOLAHRAGAAN S1 579,48
ILMU KESEHATAN MASYARAKAT S1 665,14
ILMU KIMIA S1 551,40
MANAJEMEN S1 S1 666,96
PEND EKONOMI S1 S1 624,48
PEND GEOGRAFI S1 616,83
PEND. ANAK USIA DINI S1 599,98
PEND. BAH INGGRIS S1 622,75
PEND. BAH. JERMAN S1 561,67
PEND. BAH. PERANCIS S1 539,46
PEND. BAHASA INDONESIA S1 643,70
PEND. BAHASA JEPANG S1 611,31
PEND. BIOLOGI S1 618,74
PEND. FISIKA S1 556,32
PEND. INF./KOM S1 652,15
PEND. JASMANI, KES. REK S1 605,57
PEND. KEPELATIHAN OR S1 605,30
PEND. KES. KEL S1 593,39
PEND. KIMIA S1 569,95
PEND. MATEMATIKA S1 619,06
PEND. SEJARAH S1 618,39
PEND. SENI MUSIK S1 596,82
PEND. SENI RUPA S1 578,52
PEND. TEK BANGUNAN S1 545,23
PEND. TEK ELEKTRO S1 579,40
PEND. TEK MESIN S1 564,90
PENDIDIKAN IPA S1 613,36
PENDIDIKAN IPS S1 584,57
PENDIDIKAN SOSIOLOGI S1 583,54
PGSD S1 666,41
PLB/P.KH S1 581,62
PLS S1 553,29
PPKN S1 640,67
PSIKOLOGI S1 668,04
TEKNIK INFORMATIKA S1 665,20
TEKNIK MESIN S1 619,23
TEKNIK SIPIL S1 652,24

Demikianlah pembahasan dari marikuliah.com tentang skor UTBK UNIMA 2024. Terimakasih telah berkunjung di laman ini, semoga data skor UTBK UNIMA 2024 ini dapat membantu kamu dalam berjuang di UTBK nanti.

Disclaimer:

  • Sekali lagi data rata rata skor UTBK UNIMA ini merupakan data yang diinput secara bersama-sama, sehingga validasi dari data ini dikembalikan lagi kepada para penginput data. Jika ada data jurusan yang tidak dijumpai pada data diatas berarti belum ada responden yang bersedia untuk mengisinya.
Baca Juga: